Ia aktor yang memang bermain di drama second husband. Gegara itu, melejitkan namanya hingga mendapat anugerah aktor terbaik. 
🧖 Ternyata dia dan Key teman dekat dari musikal. Apalagi di usia yang sama jadinya sering minum bareng
🧖 Nama aslinya Lee Chang Yeob 
🧖 Wah rumahnya itu toko gaya lama. Jadi kamar mandi gaya kuno. Rumahnya saja gak ada pemanas jadi pakai ketel. Tidak semewah rumah para selebriti Korsel jika datang acara ini. 
🧖 Ia juga tidak sehebat menyombongkan lompat tali. Bisa dibilang di atap rooftop rumahnya tempat dimana main lompat tali. 
🧖 Saat memesan makanan ia gak pakai aplikasi tapi menelpon. 
🧖 Key melihat rumah dan kegiatan Seo Won merasa bersalah. Karena jika dia main ke rumah. Memastikan dirinya tidur dan mengusir semua orang di rumah Key. Trus dia pulang ke rumah dengan suhu dingin tanpa pemanas. 
🧖 Berhubung dirinya tak punya mobil. Ia berjalan kaki menuju pom bensin. Jaraknya jauh banget, tapi dia enjoy meski jika pulang kelelahan sampai istirahat sejenak
🧖 Saat makan mie, ekspresinya lucu saat menyeruput mie tanpa henti. Sampai diketawain banyak orang. 
🧖 Yang bikin takut saat menonton, Seo Won memperlakukan Wilson kek manusia seperti dikasih selimut jaket, saat makan dikasih sumpit. Alasannya dirinya sudah lama hidup sendirian jadi gak mau kesepian.
🧖 Ia juga memamerkan trophy memenangkan kategori aktor unggulan MBC. Ia bangga banget dapat trophy. 
🧖 Ternyata di rumahnya ada semacam bar Namyoung. Alasan utama dia menyewa tempat tsb karena ada bar di rumahnya. 
🧖 Teman- temannya sering berkunjung ke rumahnya main ke tempat barnya. Ia meracik minumannya campuran anggur dan sprite sayangnya reaksi temannya tak enak responnya sampai pamflet di bar jatuh wkwkwk
🧖 Temannya juga jago musik ada yang main gitar dan bernyanyi. Lagu yang dinyanyikan lagu retro padahal Seo Won dan kawan- kawan masih kelahiran 91. 
🧖 Ternyata Cha Seo Won pria pintar, dulunya kuliah teknik di UNIST kemudian pindah ke Seoul jurusan seni akting karena keinginannya berakting
🧖 Percakapan teman- temannya memakai diksi gaya lama era mahasiswa 90an. Sperti terus menyemangati, mau berpisah bilangnya jangan berhenti. 

🧖 Setelah selesai temannya pergi, Seo Won menyalakan mesin disenfektan seperti jaman dulu. Alasannya rumahnya disterilkan. 


Wah aku nonton ini tuh kok aku kasihan ya Ama Cha Seo Won dan juga menampar aku yang lebih muda darinya tidak sekerja keras seperti dia. Kalau aku ya gak mau deh tinggal seperti itu. Mending apartemen model studio. Tapi yang bisa aku petik moral value sikap kerja kerasnya. Mungkin pesona dia di drama beda Ama realitanya. Di drama terkesan pria romantis di sini juga romantis Ama boneka.