Skip to main content

Fakta Knowing Brothers eps 302 - Choi Ye Bin, Jin Ji Hee & Kim Hyun Soo

Siswa pindahan semuanya dari mahasiswa Seni Cheong A yang mana ketiganya main di drama Penthouse. Bahkan Lee Sang Min menjadi cameo di drama tsb menjadi sipir penjara. 

Heechul juga penggemar drama Penthouse dilihat postingan instagramnya. Choi Ye Bin tahu akan hal itu dilihat siapa yang posting dan melihat insta story' instagramnya dengan wajah gembira. 

Btw soal Yeong Chul, dia mendapat anugerah acara radio terbaik lho. Meski aku ga paham Hangul tapi dia layak mendapatkan award tsb. 

Ternyata dalam adegan menyanyi di dalam drama Penthouse sebagian menyanyi sebagian rekaman hanya sinkronisasi bibir. Meski begitu, mereka bertiga kudu latihan vokal setahun. Tak hanya belajar menyanyi tapi juga pernafasan sekaligus gerakan tangan. Memang rada susah sih menyanyi klasik. 

Bagi Choi Ye Bin adegan tersulit selama syuting drama Penthouse saat musim dingin. Ia sampai menginggil kedinginan apalagi pakai gaun saat itu. Jadi kudu tahan dingin. 

Bagi Hyun Soo peran Bae Ro Na sering berkontak fisik dengan pemain lain, jadi terkadang banyak yang menanyai kelanjutan episode padanya. Tapi ia tak bisa memberitahunya kecuali keluarganya. Keluarganya pun bisa dipercaya. 

Jin Ji Hee juga mengalami hal serupa dengan Hyun Soo sampai bimbang pada akhirnya tak bisa memberi tahu. 

Saat syuting ternyata bertepatan ultah Choi Ye Bin. Jadi HP-nya sering berdering mengucapkan selamat. Seketika itu juga para cast Knowing Brothers menyanyikan lagu 🎶Happy Birthday🎶
Mengenai handphone. Para siswa pindahan mendapat tantangan untuk mengirim pesan kepada ibu mereka di dalam drama Pentahouse. Siapa yang mendapat balasan tercepat akan mendapat hadiahnya. 

Eh yang tercepat mendapat balasan Choi Ye Bin dari Kim So Yeon, yang bertepatan ultahnya. Meski senang ia tak enak hati disangkanya kirim pesan takut disangka ada maunya minta hadiah makanya menelpon dan mengucapkan terima kasih sampai menangis terharu. Btw, hadiahnya dompet dan yang lain iri lho Hyun Soo dan Ji Hee

Ternyata Ji Hee dan Ye Bin satu jurusan di perkuliahan yang mana sama- sama ambil kelas akting. Makanya kaget disatukan bareng dalam drama.

Ji Hee sudah berkarir akting sejak 19 tahun lalu. Debut pertama drama KBS tahun 2003 Yellow Handkerchief. Drama yang membuatnya populer saat ia berusia 11 tahun dengan jargon Bbangu Ddongu

Ji Hee pada awalnya kecewa dengan Hyun Soo yang semula untuk diajak akrab ngomong santai tapi masih kaku kek takut gitu secara dia pendiam. Tapi seiring berjalannya waktu makin dekat. 

Oleh Heechul menanggapi tentu saja dari sudut pandang Hyun Soo, Ji Hee senior layaknya Na Moon Hee karena karir aktingnya 19 tahun sedangkan Hyun Soo baru 10 tahun. Diakui Hyun Soo memang Ji Hee senior tinggi meski langsung disikut oleh yang bersangkutan 😅

Choi Ye Bin pernah ditipu oleh oknum yang mengaku jaksa. Mungkin karena dia masih muda masih trainee mau aja diminta uang. Saat itu duitnya 900 dollar dan karena dia curiga, ia diminta membeli kupon hadiah dan nomer seri disebutkan. Ternyata setelah telpon, tabungannya habis. Ia menyadarinya saat diberitahu oleh pelatih kebugaran langsung melapor polisi di wilayah Gangnam dan ternyata ada yang senasib dengannya bahkan seumuran dengannya di waktu yang sama bahkan oknum jaksa

Hyun Soo dijuluki mayat tanpa kesulitan. Penggemarnya yang memberikan julukan tsb karena perannya yang selalu tampak kesulitan. 

Ji Hee merasa tamat hidupnya karena ada scene dimana dia bertengkar dengan Ro Na diminta untuk melempar bidikan toilet tepat ke arah kamera yang ada malah mengenai kamera. Ia pun kaget bahkan sutradaranya tidak cut. Untungnya kamera tidak pecah. Ji Hee jika berada di lokasi syuting menghindari berdekatan property mahal. 

Choi Ye Bin termasuk mendapat banyak peran untuk memecahkan property seperti bingkai dan cermin. Pernah diminta untuk memecahkan cermin makanya dia latihan pakai coklat untuk memperkirakan sudut yang tepat untuk pecah. Saat take syuting memakai bingkai sudah berulang kali memecahkan cermin tapi tidak pecah. Sutradara pun tidak bisa menunggu lama sampai terhenti. Tetiba tim properti datang bahwa cermin tsb diperkuat untuk tidak mudah pecah makanya scene tsb memakai CGI. 

Jika aktor merusak property tidak diganti kecuali sponsor pakaian bila dibakar maka kudu membelinya. Seperti Kim Hye Soo dalam The War of Flower memadamkan api pakai pakaian ia sampai membeli pakaian dengan harga mahal. Itu sempat rame anekdotnya. 

Di segmen kedua berisi games komunikasi kata dan musik campuran sungguh menghibur. Tapi sayangnya tidak ada hadiah seperti biasanya bahkan di episode ini tidak ada sponsor minuman yang selalu ada di tiap meja. Sepertinya rating Knowing Brothers terendah deh. Jika di segmen pertama Choi Ye Bin bersinar tapi di segmen ini Kim Hyun Soo bersinar karena meski tidak jago menari tapi menghibur. Gaya dance kek manggil dukun 😂🤣. 

Btw bener kata Ho Dong bahwa penulis Soon Ok drama Penthouse fans Kang Ho Dong bahkan nama tokoh Su Ho Dong terinspirasi darinya kata Ji Hee yang sudah kontak padanya. Btw kang Ho Dong pernah dapat tawaran iklan mecahin es di dalamnya produk. Jadi kudu sekali take karena untuk membekukan es kudu 2 jam apalagi teknologi 28 tahun lalu tidak ada secanggih itu. 






Comments