Film dokumenter jatuhnya pesawat Boeing yang pernah dipakai oleh Lion Air JT 610 ini ramai banget dibahas di sosial media. Apa yang sebenarnya terjadi kenapa bisa jatuh bikin yang nonton brebes Mili😭😭. Gimana gak sedih banyak korban dari Indonesia yang tewas gegara jatuhnya pesawat ini. 


Sebelum kalian nonton film dokumenter ini, kudu nonton podcast Helmi Yahya yang membahas ini karena menjelaskan sesuai dengan bahasa awam. Kalau nonton langsung film dokumenter ini banyak sekali istilah penerbangan dan teknikal dalam dunia penerbangan jadi kalau nonton podcast Helmi Yahya jadi bisa paham maksudnya apa. 
Aku ga nulis perihal fakta tentang dokumenter ini karena sudah banyak yang menulis dan membahasnya. Itu semua karena budaya perusahaan yang berorientasi pada uang. Bukannya berupaya bikin pesawat yang aman eh demi profit apalagi bersaing dengan Airbus yang terdepan dalam teknologi, lalai deh. Asal bikin tanpa mempedulikan keamanan dan dikejar waktu takut tertinggal oleh saingannya. Komponen yang dipermasalahkan MCAST. Mengenai MCAST kalian kudu nonton film dokumenter ini. 
Cuma hal yang paling disorot di film dokumenter ini lebih kepada Boeing, tidak membahas sensasional seperti sudut pandang maskapai penerbangan Lion Air maupun Ethiopian Airlines ET 302. Ada sisi pihak keluarga korban yang berduka. Paling ngenes tuh janda pilot Lion Air dari India yang paling vokal di film dokumenter ini. Aku jadi dia pasti sakit hati dikatain stupid, pesawatnya jatuh karena pilotnya ga pinter memiloti pesawat. Keluarga korban dari Ethiopiann Airlines juga bersuara. 
Untung Boeing ciptaan dari Amerika meski ada skandal kek gini gak langsung dibuat pailit atau bangkrut. Coba itu perusahaan bukan Amerika dipastikan bangkrut. 
Wah aku salut sih dengan reporter wall street journal yang konsisten dan terus memberitakan pesawat Boeing 737 max. Ternyata ada ya reporter yang berdedikasi tinggi, mungkin itu terjadi di luar negeri. Aku kok kasihan kepada CEO ya karena jelas tidak tahu apa- apa. Sebenarnya yang disalahkan tuh investor besar atau saat mengakuisisi boeing yang membuat budaya kerja Boeing dulunya mengedepankan keamanan menjadi profit. Nonton ini kalian enggak nyesel soalnya nambah wawasan sekaligus berempati para korban kecelakaan. 

Moral value setelah nonton ini memang jika perusahaan hanya memikirkan profit tanpa aspek lain pasti perusahaannya ga berkah karena kinerjanya ga bener.